Minggu, 23 April 2023

Perhatikan 8 Hal Ini Agar Aset Motor Awet

 Kendaraan adalah aset yang harus dirawat agar produktif maksimal. Termasuk kendaraan motor. Beban kerja motor seringkali lebih berat daripada kendaraan bermotor lainnya karena kemudahannya untuk dikendarai, melewati tempat sulit, dan tentu saja irit bahan bakar. Oleh karena itu, rutinitas servis kendaraan adalah hal wajib yang tidak boleh dilewatkan. Ada beberapa bagian motor yang harus diperhatikan saat servis, antara lain:


1. Oli Mesin

Mesin ibarat jantungnya motor, sehingga olinya harus benar-benar diperhatikan karena berfungsi sebagai pelumas, pendingin, dan pelindung mesin. Penggantian oli disarankan di 2500 Km. Pemilihan oli mesin yang digunakan juga harus cermat, saat ini bahkan ada jenis oli yang diklaim bisa digunakan 2x lebih lama dari oli biasa. Jadi bisa digunakan sampai 5000 Km. Jenis olinya adalah statistic base oil. Menggunakan ester oil yang merupakan base oil tertinggi di kelas oli. Dengan penggantian oli yang lebih lama, tentu saja akan menghemat waktu dalam servis mesin ya teman-teman. Psst, kabarnya juga bisa mengirit BBM lho. Jadi dobel hemat nih!

Oli mesin yang 2x lebih lama dan bikin irit BBM


2. Oli Gardan

Pengguna motor terutama motor matic, jangan lupa untuk rutin mengganti oli gardan. Fungsi oli gardan sendiri adalah untuk melumasi

gear pada di Continuously Variable Transmission (CVT). Jadwal penggantian oli gardan adalah setiap dua kali ganti oli mesin.


3. Busi

Busi adalah bagian penting pada motor karena fungsinya untuk mengubah aliran listrik koil menjadi

percikan api sehingga mesin dapat menyala. Kalau businya rusak, ya tentu saja motornya nggak bisa menyala. Komponen ini adalah yang sering jadi penyebab motor tidak bisa dihidupkan, padahal harganya juga tidak mahal.


4. Kanvas Rem

Kanvas rem juga perlu rutin dicek karena ini adalah bagian penting dalam keamanan dan keselamatan berkendara motor. Bayangkan apa yang bakal terjadi bila rem blog karena kanvas rem habis. Nyawa taruhannya! Jadi jangan sampai abai dalam mengecek kanvas rem kendaraan kita ya teman-teman.


5. Aki

Teknologi motor saat ini memungkinkan mesin motor otomatis mati bila standar motor diturunkan. Hal ini diterapkan demi alasan keamanan. Namun, ada kalanya teknologi ini membuat aki tekor karena kadang pengguna lupa memindahkan kunci motor ke posisi off dan mencabutnya. Akibatnya lampu motor menyala dalam keadaan mesin motor mati. Hal ini dapat membuat aki tekor sehingga beresiko harus mengganti aki baru yang harganya lumayan mahal.

Tegangan pada aki idealnya 12,3-12,6 Volt dalam pada saat mesin mati dan 13,7 - 14,2 Volt pada saat mesin hidup. Bila tegangan aki tak sesuai ketentuan tersebut, ditemukan ada kebocoran, atau kondisi terminal berkarat, maka harus dilakukan pemeriksaan detail oleh mekanik.


6. Filter Udara

Fungsi filter udara adalah menyaring udara yang masuk ke ruang pembakaran. Apabila ada kotoran masuk, maka akan menyumbat sistem injeksi dan karburator. Saat servis biasanya mekanik akan mengecek apakah filter udara pada motor kita sudah perlu diganti atau belum.


7. Ban

Tidak perlu menunggu servis untuk memeriksa ban. Pada saat akan menggunakan kendaraan motor, bagian pertama yang harus dicek sebelum menyalakan mesin adalah memastikan kondisi ban. Pastikan ban motor tidak kempes dan tidak gundul. Hal ini terkait dengan kemanan dan keselamatan selama berkendara motor.


8. Tune up Rutin

Selain memperhatikan bagian-bagian penting dalam merawat motor, hal yang tak kalah penting untuk diperhatikan adalah tune up rutin. Tune up ini meliputi pemeriksaan semua komponen motor,

terutama komponen-kompenen yang berkaitan dengan performa motor secara keseluruhan.

Pemeriksaan biasanya fokus pada tekanan ban, kondisi lampu, membersihkan karburator (saringan udara), memeriksa tegangan rantai, rem, dan klakson. Apabila ada yang perlu diganti, maka mekanik akan menginformasikan kepada kita.


Bengkel Servis Motor Terbaik

Di era yang serba cepat ini, tentu kita harus mencari bengkel servis motor yang cepat dan sigap dalam melakukan pemeriksaan rutin dan servis kendaraan kita. Salah satu bengkel yang biasa saya andalkan adalah Planet Ban. Di bengkel ini, kamu bahkan bisa mendapatkan service motor rasa mesin baru . Hmm, penasaran inih, apa itu servis mesin rasa baru?

Ini merupakan sistem servis terpadu dengan tujuan untuk meng-upgrade atau meningkatkan performa dan ketahanan motor dengan cara yang cepat dan biaya lebih hemat. Fokus pemeriksaan dan perbaikan pada servis motor rasa baru, yaitu bagian vital yang letaknya tersembunyi dan jarang diservis, termasuk komponen yang jarang dicek dan disetel rutin.

Kok bisa servis cepat dan tepat seperti itu di Planet Ban? Ya bisa dong, karena:

● Planet Ban menggunakan oli dan cairan khusus berteknologi tinggi sehingga dapat meningkatkan performa motor dan memproteksi mesin. Otomatis, mesin jadi lebih awet ( jarang rusak).

● Menggunakan oli berkualitas tinggi sehingga ganti oli cukup setiap mencapai jarak tempuh 5000km saja (antara 4-6 bulan sekali),

sehingga kamu tidak perlu sering ke bengkel. Selain itu, biaya servis jadi lebih hemat.

● Dengan mesin motor yang sehat maka emisi dan polusi dari

motor berkurang. Jadi, kita sudah membantu menjaga kelestarian lingkungan.

Bedanya Servis Motor di Planet Ban dengan di Tempat lain

Ketika kita melakukan servis bukan di Planet Ban, terkadang pembersiha  mesin motornya belum maksimal sehingga masih banyak kotoran, debu, dan sisa pembakaran yang tertinggal di beberapa bagian mesin motor. Vagian blok CVT juga terkadang luput untuk dibersihkan sehingga sering ditemukan kotoran dan debu di blok CVT. Hal ini salah satu penyebab motor jadi terasa berat. Pada servis motor rutin di Planet Ban, maka seluruh bagian atau part mesin akan dibersihkan secara menyeluruh dengan cairan khusus. Kepala silinder, blok CVT, klep mesin, piston, throttle body, semuanya akan bersih dari sisa-sisa pembakaran, debu dan kotoran sehingga terasa seperti mesin baru. Dengan mesin bersih total, tarikan jadi lebih enteng, emisi yang bisa diturunkan bahkan lebih dari 70%, serta lebih hemat BBM. Dengan bahan bakar yang lebih irit maka akan lebih besar potensi cuan yang dihasilkan, ya kan teman-teman?

Lebih cuan lagi karena harga service motor di Planet Ban dengan paket selengkap itu, harganya sangat terjangkau lho. Untuk service motor injeksi cuma Rp20.000,- service CVT sekaligus rantainya hanta Rp19.500,- bahkan service throttle body juga cuma Rp20.000,-. Wah, dengan harga ekonomis kita bisa maksimalkan cuan dari aset motor kita lho!

Ritual mengecek kondisi motor dan membuat catatan mengenai bagian apa yang perlu diservis adalah hal yang wajib dilakukan untuk memaksimalkan umur pakai aset motor kita. Sekarang, coba ingat-ingat lagi, kapan terakhir kamu service motor? Yuk ke Planet Ban untuk mendapatkan layanan prima harga terjangkau untuk servis motor rasa baru.

7 komentar:

  1. Bulan kemarin ganti ban disana sekaligus servis. Kalau langganan selalu gratis cek ban

    BalasHapus
  2. Wah jadi pengen periksakan motor ke Planet Ban biar makin nyaman dipakai berkendara

    BalasHapus
  3. Bener-bener bantu berhemat nih kalau service motor di Planet Ban. Ganti Oli mesin bisa hemat harga bersahabat. Pelayanannya juga memuaskan.

    BalasHapus
  4. Ya ampun, entah kapan terkhir kali service motor sampe lupa saking lamanya. Padahal penting banget ya cek kondisi motor secara berkala tuh. Langsung cus Planet Ban

    BalasHapus
  5. Waaah servis di Planet Ban komplit ya ternyata, mana harganya terjangkau lagi. Murce

    BalasHapus
  6. Aku masih sering lupa waktunya ganti oli, untung ada Planet Ban deket banget dari rumah, jadi begitu keinget bisa sekalian mampir.

    BalasHapus
  7. Di deket rumah ada Planet Ban ini seneng banget kalau servis motor deket dan harga terjangkau

    BalasHapus